Pengguna Keluhkan BBM Versi 8 Sangat Lemot

Posted by Unknown on Saturday, November 30, 2013 0

Liputan6.com, Jakarta : BlackBerry telah merilis update terbaru BlackBerry Messenger (BBM) versi 8, termasuk untuk Indonesia. Versi BBM terbaru ini sudah dilengkapi dengan fitur baru bernama BBM Channel.
Untuk mendapatkan fitur terbaru itu, Anda tidak perlu men-download BBM Channel karena fitur ini sudah terintegrasi di dalam BBM 8. Yang perlu Anda lakukan hanya meng-update versi lama BBM Anda melalui BlackBerry World
Selain kehadiran BBM Channel, update BBM 8 hadir dengan tampilan desain baru yang lebih mudah. Namun perlu diketahui bahwa saat ini BBM Channel baru bisa digunakan di perangkat bersistem operasi BlackBerry OS versi 5 ke atas. Untuk Android dan iOS menyusul kemudian.

Namun sayangnya, update BBM 8 menuai banyak kritik dari para pengguna BlackBerry. Pengguna mengeluh BBM 8 sangat lemot. Keluhan tersebut dituangkan di situs resmi BlackBerry World.

"V.8 lemot lbh baik yg lama aja klo ky gtu, susah kembali k' yg lama gmna carax ya," kata akun rachmat-72884 di situs BlackBerry World.

"Bbm v8 make my bbm error, and make my bb always pending when I scrool or writing a message,, anyone please tell me how to get back bbm v7," tulis akun SalsabilaP-65882.

Sebagian besar pengguna memang mengeluh kalau BBM 8 sangat lambat. Tak sedikit pula pengguna yang menyatakan ingin kembali men-downgrade aplikasi BBM mereka ke versi sebelumnya.

"Sangat sangat mengecewakan....hpQ jdi hancur,,,semua jdi serba lmbat! Batre jdi drop!!! Gmn cara'a balik ke versi lma??????," tulis akun bernamayesi-90648.

Baca Dulu Sebelum Upgrade

Sebelum meng-upgrade BBM, ada baiknya Anda membaca dulu review dari orang-orang yang sudah mencobanya. Jika tidak memuaskan, lebih baik jangan meng-upgrade dulu.

"Update software bukan seperti update status. Pikir dulu sebelum update software. Cari reviewnya, cari referensinya," kata akun riczky2112 menanggapi keluhan para pengguna.

(dew)

Tagged as:
About the Author

Write admin description here..

Get Updates

Subscribe to our e-mail newsletter to receive updates.

Share This Post

Related posts

0 comments:

Website

Visitor

Flag Counter
PageRank

Welcome

Welcome to Our Website ! Enjoy dan Happy Reading...
back to top